:: Home > Berita
03 April 2009 / Dibaca 2069 kali

DIKLAT PROSEDUR PENGADAAN BARANG DAN JASA PEMERINTAH

Dalam sambutan pembukaan Bp. Edison yang mewakili Kapusdiklat Pengawasan BPKP yang berhalangan hadir, menyampaikan arti penting sertifikasi keahlian pengadaan barang dan jasa yang harus dipunyai pegawai negeri sipil (PNS) khususnya Auditor, sehingga dalam melaksanakan tugasnya mampu menurunkan tingkat penyimpangan khususnya korupsi dalam proses pengadaan barang dan Jasa di lingkungan instansi pemerintah.

Diklat  yang berlangsung 5 (lima) hari bertempat di Hotel Pramesti Cibogo diikuti 42 peserta dari berbagai Instansi Pusat maupun daerah dengan Instruktur berasal dari Pusdiklat Pengawasan BPKP. Di hari terakhir diklat akan dilaksanakan Ujian Sertifikasi Pengadaan Barang dan Jasa, dalam kegiatan ujian sertifikasi Pusdiklat Pengawasan BPKP bekerja sama dengan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/ Jasa Pemerintah (LKPP).

Lulusan Terbanyak
Diklat Prosedur Pengadaan Barang dan Jasa Pemerintah yang dilaksanakan ini merupakan yang ke dua kalinya untuk tahun ini, sebelumnya Pusdiklatwas BPKP bulan Januari yang lalu juga melaksanakan diklat yang sama untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan BPKP tahun 2009 dengan mencatat prestasi yang membanggakan, dengan tingkat kelulusan mencapai 94 % dari 100 peserta diklat. (Richie)
Pusdiklatwas BPKP
Jl. Beringin II, Pandansari, Ciawi, Bogor 16720
Telp. (0251) 8249 001 - 8249 003 (Sentral)
Fax. (0251) 8248 986 - 8248 987
Email: pusdiklatwas@bpkp.go.id


Bidang Penyelenggaraan Diklat Fungsional Auditor
Telp/Fax: (0251) 824 8473
Email: pusdiklatwas.p3jfa@bpkp.go.id

Bidang Penyelenggaraan Diklat Teknis Substansi dan Kedinasan
Telp/Fax: (0251) (0251) 8249 004
Email: pusdiklatwas.p3kt@bpkp.go.id

PETA LOKASI: